Pesantren Makrifatul Ilmi Bengkulu Selatan Partisipasi Gerakan Santri Menanam Nasional

KH. Abdullah Munir Saat Menanam Pohon bersama santri
KH. Abdullah Munir Saat Menanam Pohon bersama santri

Cyber Pesantren – Dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional 2024, Pondok Pesantren Makrifatul Ilmi Bengkulu Selatan mendapat kehormatan terpilih sebagai salah satu dari empat pesantren di Provinsi Bengkulu yang berpartisipasi dalam kegiatan Gerakan Santri Menanam.

Kegiatan ini merupakan upaya nasional yang melibatkan santri dari berbagai pesantren di seluruh Indonesia untuk menanam pohon serentak sebagai bentuk kontribusi nyata terhadap pelestarian lingkungan.

Read More

Kegiatan ini berlangsung pada Jum’at, 18 Oktober 2024, dan langsung dipimpin oleh Pimpinan Pondok Pesantren Makrifatul Ilmi Bengkulu Selatan, Dr. KH. Abdullah Munir, M.Pd.

Beliau bersama para santri secara antusias menanam berbagai jenis pohon di sekitar lingkungan pesantren.

“Gerakan Santri Menanam ini tidak hanya memperingati Hari Santri Nasional, tetapi juga menjadi langkah nyata kami dalam menjaga kelestarian alam dan mewujudkan pesantren yang hijau dan asri,” ujar Dr. KH. Abdullah Munir.

Kegiatan menanam pohon ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran lingkungan sejak dini kepada para santri, sekaligus meningkatkan kontribusi pesantren dalam isu-isu ekologis.

Para santri terlihat bersemangat dalam menanam pohon dan menyambut baik inisiatif ini.

Pondok Pesantren Makrifatul Ilmi Bengkulu Selatan memang dikenal tidak hanya sebagai lembaga pendidikan agama yang unggul tetapi juga sebagai institusi yang peduli terhadap lingkungan.

Partisipasi dalam Gerakan Santri Menanam semakin mengukuhkan peran pesantren ini dalam mendukung gerakan pelestarian alam.

Loading

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *